Sujanarko, dkk. ~ Antikorupsi dan Akuntabiltas: Sistem dan Habitus Transparasi (2020)

Rp 0,00

Penulis: Sujanarko, Frans Manigasi, Almas G. P. Sjafrina, Mahmuddin, Marhen R. Bira, Muh. Ilham Akbar
Penanggung Jawab Produksi: Faiz Ahsoul
Penyunting: Amanatia Junda
Penerbit: Sanggar Inovasi Desa
Tahun: 2020, Agustus
Halaman: 154
Ukuran File: 2,14 MB

  • Versi Produksi: Digital/PDF
  • Lokasi Stok: Gudang Warsip

Stok 24

Keterangan

Di tengah masa pandemi Covid-19, bantuan sosial (bansos) untuk para warga yang terkena dampak corona mulai disalurkan. Namun masih ada saja oknum nakal yang mencoba menyunat jatah bansos. Padahal sudah ada peringatan bahwa koruptor bantuan
bencana pasti dihukum mati. Dalam proses-proses penyalurannya, desa adalah entitas yang sangat dekat dan rawan dalam korupsi dana bantuan. Beberapa praktik penyunatan dana bantuan telah muncul di beberapa media. Tanggung jawab moral sekaligus empati terhadap masyarakat terdampak langsung pandemi mutlak dibutuhkan agar bencana pagebluk ini segera mereda.

Webinar atau seminar via web Kongres Kebudayaan Desa seri 14 berfokus pada upaya pemberantasan korupsi di tingkat desa. Tema dari diskusi ini yakni Prinsip Antikorupsi, Akuntabilitas dan Transparansi: Membangun Sistem dan Habitus Anti Korupsi dari Desa untuk Tatanan Indonesia Baru. Terdapat lima pembicara atau narasumber dan satu moderator yang berasal dari berbagai latar belakang. Mereka terdiri dari praktisi, akademisi, aktivis hingga kepala desa.

Sujanarko: Bersama Mewujudkan Desa Antikorupsi ~ 1

Frans Maniagasi: Pemberantasan Korupsi di Papua Butuh Pendampingan ~ 10

Almas G. P. Sjafrina: Korupsi Sektor Desa dan Urgensi Pelibatan Warga serta Transparansi Pembangunan Desa ~ 19

Mahmuddin: Peran Pemuda dalam Membangun Generasi Antikorupsi ~ 39

Marthen R. Bira: Tiga Kunci Keberhasilan Dana Desa ~ 48

Muh. Ilham Akbar: Urgensi Pembentukan Komisi Pengawas Keuangan Desa ~ 62

CATATAN: Jika Anda sulit untuk masuk di warungarsip.co, silakan hubungi jalur cepat Gudang Warung Arsip via SMS/WhatsApp ~ 0878-3913-7459 (Pesan Cepat)

Additional Information

Weight 0,1 kg