Kebangkrutan Perusahaan-perusahaan AS dan Impilkasinya Terhadap Kinerja Perekonomian Global (Business News, No 6793 Th. XLVI, 26 Juli 2002)

Rp 0,00

Penerbit: Business News
Edisi: No 6793 Th. XLVI, 26 Juli 2002, hlm. 13-14
Tebal: 2 hlm
Produksi: Digital | PDF

Stok 19

Keterangan

“World Economic Outlook terbitan IMF dalam publikasinya bulan APril yang lalu telah memperbaharui prediksinya mengenai pertumbuhan ekonomi dunia tahun 2002 dari 2,4 persen (prediksi Desember 2001) menjadi 2,8 persen. Pertumbuhan ekonomi dunia tersebut terutama ditopang oleh pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat dan Kawasan Euro, yang masing-masing diproyeksikan tumbuh sebesar 2,3 persen dan 1,5 persen. Jepang yang menjadi lokomotif ekonomi kedua terbesar di dunia diperkirakan perekonomiannya masih mengalami kontraksi sehingga peranannya dalam mendongkrak kinerja perekonomian internasional belum banyak bisa diharapkan. Dengan serangkaian kejadian beruntun yang menimpa perusahaan-perusahaan ternama di Amerika Serikat akhir-akhir ini, timbul pertanyaan masih validkah ramalan lembaga ekonomi keuangan internasional yang banyak dijadikan acuan oleh banyak negara di dunia. Seberapa besar signifikan pengaruh dari kejadian-kejadian tersebut terhadap perekonomian dunia dan secara khusus terhadap perekonomian Amerika Serikat itu sendiri? Pertanyaan-pertanyaan tersebut menjadi menarik untuk dicermati manakala kita kaitkan dengan pertumbuhan ekonomi nasional yang tidak lepas dari pengaruh global khusunya perekonomian AS mengingat sifat keterbukaan perekonomian nasional kita selama ini dan ketergantungan ekspor kita ke negara adi daya tersebut.”

 

CATATAN: Jika sulit untuk login, silakan hubungi jalur cepat Gudang Warung Arsip via SMS/Wasap ~ 0878-39137-459 (Pesan Cepat)

Additional Information

Weight 0,1 kg