Keterangan
Bertahun-tahun Raksasa Biru IBM hanya diam memantau dan memperhatikan ulah Fujitsu dan Hitachi mengambil alih para pelanggannya melalui penjualan komputer mainframe IBM compatible dengan harga murah. Berkat sepak terjang itu, kedua lawannya kini berhasil menguasai 44% pasar Jepang. Tapi kini tiba saatnya raksasa IBM membalas tusukan lawan dengan jurus yang sama. Strateginya: IBM merekayasa kembali mainframe hingga sama dengan mesin Fujitsu dan Hitachi (membuat Fujitsu dan Hitachi compatible).
Dengan cara begitu, para pelanggan Hitachi dan Fujitsu bisa memakai IBM tanpa harus menyingkirkan perangkat lunak yang telah mereka miliki.
CATATAN: Jika Anda sulit untuk masuk di warungarsip.co, silakan hubungi jalur cepat Gudang Warung Arsip via SMS/Whatsapp ~ 0878-3913-7459 (Pesan Cepat)