Keterangan
Sanggar Dewata Indonesia (SDI) lahir di Baciro, Yogyakarta, pada tanggal 15 Desember 1970. Penggagas dan bidannya adalah Made Wianta, Nyoman Gunarsa, Pande Gede Supada, Wayan Sika, Wayan Arsana Guna, Nyoman Arsana. Awal mulanya SDI merupakan wadah kreativitas mahasiswa dan perupa serta dosen asal Bali yang berkecimpung di ASRI (kini ISI) Yogya. Namun perkembangannya kemudian, keanggotaan SDI tidak hanya terbatas untuk perupa Bali, melainkan juga perupa dari daerah lain.
CATATAN: Jika Anda sulit untuk masuk di warungarsip.co, silakan hubungi jalur cepat Gudang Warung Arsip via SMS/Whatsapp ~ 0878-3913-7459 (Pesan Cepat)