Peristiwa Karikatural (Ummat_No. 01, 21 Juli 1997)

Rp 3.000,00

Penulis: –
Media: Ummat_No. 01
Tahun: 1997
Halaman: 95
Ukuran: 2. 5 MB

Versi Produksi: Digital/PDF
Lokasi Stok: Gudang Warsip

Stok 25

SKU: KL_8512 Kategori: Label , , , ,

Keterangan

Tabib Gadungan

Ada banyak cara mencari uang di Jakarta. Apalagi jika kita mahir menggunakan jurus tipu muslihat. Plus ketegaan menginjak-injak siapa pun. Maraknya klinik obat tradisional mengilhami trio: Yusri (21), Irawan (22), dan Saifulloh (26). Beberapa bulan lalu bertempat di rumah indekosnya, di Jalan Moh. Saidim Gandaria Utara, Jakarta Selatan, mereka mulai membuka klinik pengobatan tradisional. “Kita bertiga bergantian jadi tabib,” ujar Yuri, di hari-hari awal bisnisnya.

Cuma, asal tahu saja, klinik ini tak pernah membuat orang jadi sehat. Bahkan, keluar dari klinik tersebut dijamin teler. Pasiennya adalah pemuda-pemuda berwajah preman. Nah, lantaran demikian adanya, warga setempat mulai curiga dan melapor ke polisi.

Kolonel Gadungan

Nama Franz Paina (42) memang cepat dikenal di Kota Kecamatan Baturetno –40 km arah selatan Wonogiri. Terutama bagi pengelola Losmen Asri, tempat ia sering menginap dalam tiga bulan terakhir. Maklum, ia perwira menengah (Pamen) dari Mabes ABRI Jakarta berpangkat kolonel TNI AD. Ia juga salah seorang petugas intel dari Badan Intelejen ABRI (BIA) Pusat. Penampilannya pun amat meyakinkan.

Setiap kali datang, ia mengenakan pakaian dinas. Lengkap dengan pistol dan atribut lainnya. Mobilnya, Kijang berpelat nomor Hankam 6969-01. Sopirnya, Sukirno (45), pun dikenalkannya sebagai anggota Kopassus berpangkat letnan. Sukirno juga dilengkapi dengan SIM ABRI. “Saya sedang ditugaskan memburu seorang,” kata Paina kepada petugas Losmen.

CATATAN: Jika Anda sulit untuk masuk di warungarsip.co, silakan hubungi jalur cepat Gudang Warung Arsip via SMS/Whatsapp ~ 0878-3913-7459 (Pesan Cepat)