Adi Negoro ~ Pemandangan Dalam dan Luar Negara (Mimbar Indonesia, No.9 / 26 Februari 1949)

Rp 3.000,00

Penulis: Adi Negoro
Media: Mimbar Indonesia, No.9
Tahun: 1949
Halaman: 6-7
Ukuran: 5.00 MB

  • Lokasi Stok: Gudang Warsip
  • Versi Produksi: Digital/PDF

Stok 25

Keterangan

Dalam Negara

Prof. Mr. Dr. Supomo telah berdjasa besar untuk para pembatja Mimbar ini, karena dalam serie karangannja tentang BIO, jaitu Bewindvoering Indonesia in Overgangstjid, beliau dengan djelas menerangkan kepada bangsa Indonesia, djikalau BIO itu jang dipraktekkan, maka jang akan terjapai bukan kemerdekaan, melainkan sematjam pemerintahan jang mereknja sadja berbeda dari keadaan sebelum perang.

Luar Negara

Diantara tudjuh puluh kardinal ketua geredja katholik tiap negara jang merdeka, pangkatnja langsung dibawah paus di roma, jang ada didunia, adalah kardinal Mindszenty dari Hongaria (Budapest) jang paling banjak kesebutan, diseluruh pers, berkenaan dengan hukuman jang didjatuhkan atasnja oleh pengadilan tinggi di Hongaria, jaitu hukuman seumur hidup, karena dianggap bersalah oleh sidang hakim, mengadakan perhubungan dengan luar negeri, jang merugikan dan membahajakan kepada keselamatan negara Hongaria. Dari seluruh dunia, ketjuali negara-negara jang berfihak kepada Sovjet Rusia dan Negara-negara Asia, orang memadjukan sanggahan atas keputusan pengadilan itu, jang dianggap istimewa oleh Amerika Serikat, tidak adil dan oleh sebab itu bertentangan dengan dasar-dasar perikemanusiaan, jaitu hak-hak azasi manusia jang telah diterima baik ditahun jang liwat oleh Perserikatan Negara-negara alias UNO.

CATATAN: Jika Anda sulit untuk masuk di warungarsip.co, silakan hubungi jalur cepat Gudang Warung Arsip via SMS/Whatsapp ~ 0878-3913-7459 (Pesan Cepat)